C59 Bandung Creative Belt

Tanggal 29 Juni 2018 kemarin, Bertmpat di C59 Jalan Cigadung Raya Timur no 107 bandung. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota  Bandung menggelar acara Soft Launching Bandung Creative Belt dan Gelar Produk Kreatif Cigadung. Hal ini merupakan wadah bagi tempat wisata  untuk menjadi tujuan wisata bagi turis lokal maupun mancanegara.

Acara ini dihadiri Oleh Kepala Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Kota Badung Dewi Kaniasari, Kabid Ekonomi Kreatif Disbudpar Kota Bandung dan para pelaku industry kreatif baik usaha kuliner, fashion maupun kerajinan lainnya  di sekitar Cigadung.

Kota Bandung diharapkan dapat menjual destinasi wisata inbond yang ditawarkan melalui paket wisata bekerjasama dengan Asosiasi pariwisata sehingga dapat terus membuka peluang untuk seluruh Kecamatan di Kota Bandung, sehingga 30 Kecamatan di Kota Bandung memiliki destinasi wisata yang beragam

Warga kota Bandung yang memiliki kreatifitas tinggi, akan terus mendapatkan perhatian untuk dapat memperluas usahanya terutama saat para wisatawan mendatangi tempat kreatifitas.

Scroll to Top